::::
Kedua pasang mata masih setia
Menyabarkan dirinya
Jika sekirannya
Masih dapat menerima
Sesuatu yang layak
Atau dapat dinamai
Sebuah jawaban..
~~
Ini sebenarnya tentang apa?
Ujung -ujungnya sampai pol mungkin
Yang kamu cari sebenarnya selera
Masak itik, bebek dan ayam
Enaknya buat kalian
Mungkin tidak untuk yang lain
Mungkin ada yang suka empuk
Hingga dimasak lebih lama
Sebagian suka yang kenyal
Hingga memasak lebih cepat....
Kalian suka asin
Temanmu pilih ditambah manis
Yang lain bahkan menambah pedas...
Dan bermacam... selera
Tiada yang perlu
Menjadi paling....
Selamanya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar